Record Detail Back
IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN (Studi Kasus Tentang Pendaftaran Pindah Datang Peduduk Di Kecamatan Katapang Kabupaten Bandung)
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh belum optimalnya implementasi
kebijakan tentang penyelenggaraan administrasi kependudukan khususnya dalam
pendaftaran pindah datang penduduk. Berdasarkan latar belakang penelitian,
peneliti merumuskan masalah sebagai berikut:
1. Bagaimana implementasi kebijakan penyelenggaraan administrasi
kependudukan dalam proses pendaftaran pindah datang penduduk pada
kecamatan Katapang kabupaten Bandung?
2. Faktor apakah yang menjadi penghambat dan mendukung Proses pendaftaran
pindah datang penduduk pada kecamatan Katapang kabupaten Bandung?
3. Upaya apa saja yang dilakukan kecamatan Katapang dalam pelaksanaan
pendaftaran pindah datang penduduk pada kecamatan Katapang kabupaten
Bandung?
Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori implementasi
kebijakan dari George C. Edwards III yang meliputi Komunikasi, Sumberdaya,
Disposisi, Struktur Birokrasi. Berdasarkan pada pendekatan teori tersebut, peneliti
merumuskan proposisi sebagai berikut:
Implementasi Kebijakan Penyelenggaraan Administrasi Kependudukan
tentang pindah datang penduduk optimal jika memperhatikan dimensi
komunikasi, sumber daya, disposisi dan struktur birokrasi.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif
dengan pendekatan kualitatif. Data diperoleh melalui studi pustaka, observasi
partisipan, wawancara mendalam dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa implementasi kebijakan tentang
administrasi kependudukan khususnya dalam pendaftaran pindah datang
penduduk yang dilaksanakan oleh kecamatan Katapang kabupaten Bandung
belum optimal, dengan indikasi-indikasi; Kurangnya sosialisasi dan informasi
yang intens tentang pendaftaran penduduk pindah datang, minimnya sumber daya
manusia yang melakukan pelayanan pendaftaran pindah datang penduduk kepada
masyarakat.
DEVI SEKAR ASIH - Personal Name
NONE
Text
INDONESIA
ILMU PEMERINTAHAN FISIP UNLA
2018
BANDUNG
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
DEVI SEKAR ASIH. (2018).IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN
ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN
(Studi Kasus Tentang Pendaftaran Pindah Datang Peduduk Di Kecamatan
Katapang Kabupaten Bandung).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd