LOTVE CHAIRANI; " />
Record Detail Back

XML

PERAN PETUGAS PELAYANAN REHABILITASI SOSIAL TERHADAP KEMANDIRIAN PENYANDANG DISABILITAS (Studi Kasus pada Penyandang Disabilitas Netra Buta Total di PSBN Wyata Guna Kota Bandung)


Penyandang tunanetra merupakan kelompok masyarakat yang rentan terhadap
masalah sosial. Panti Sosial Bina Netra (PSBN) Wyata Guna adalah salah satu
lembaga yang peduli terhadap keberadaan penyandang disabilitas netra. Tujuan
penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui peran petugas pelayanan rehabilitasi
sosial PSBN Wyata Guna di Kota Bandung (2) Untuk mengetahui kemandirian
penyandang disabilitas netra di PSBN Wyata Guna di Kota Bandung (3) Untuk
mengetahui pengaruh peran petugas pelayanan rehabilitasi sosial terhadap
kemandirian penyandang disabilitas netra buta total PSBN Wyata Guna di Kota
Bandung (4) Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan
pelayanan rehabilitasi sosial PSBN Wyata Guna di Kota Bandung.
Penelitian ini menggunakan studi kasus dan bersifat deskriptif kualitatif yang
bertujuan untuk mendeskripsikan tentang peran petugas pelayanan rehabilitasi sosial
terhadap kemandirian para penerima manfaat di Panti. Pengumpulan data dilakukan
dengan pengamatan, wawancara, dan dokumentasi. Wawancara dilakukan dengan
subjek penelitian yaitu Jabatan struktural dan jabatan fungsional yaitu petugas dan
penerima manfaat di PSBN Wyata Guna Bandung.
Berdasarkan hasil pengolahan data menunjukkan sebanyak yang ditemukan dalam
penelitian ini adalah: 1) Peran Petugas PSBN Wyata Guna Bandung memiliki peran
melatih, mendidik dan memberi bekal keterampilan kepada penyandang disabilitas
netra dalam bentuk bimbingan fisik, bimbingan mental, bimbingan sosial dan
bimbingan keterampilan 2) Penerima manfaat sebagian besar mampu mencapai tahap
kemandirian yang baik dalam panti PSBN Wyata Guna 3) Faktor pendukung, antara
lain: a) Penerimaan penyandang disabilitas netra sebagai subyek sasaran garapan
PSBN Wyata Guna yang dilakukan oleh pekerja sosial b) tersedianya lapangan kerja
yang dikuasai penyandang disabilitas netra c) adanya penyaluran penerima manfaat
yang telah mandiri d) keinginan dari penerima manfaat untuk maju, faktor
penghambat antara lain a) Penerima manfaat memiliki latar belakang pendidikan
yang berbeda b) Sarana dan prasarana pelatihan masih kurang c) Terbatasnya tenaga
ahli dalam pelayanan rehabilitasi sosial
LOTVE CHAIRANI - Personal Name
NONE
Text
INDONESIA
ILMU KESEJAHTERAAN SOSIAL FISIP UNLA
2017
BANDUNG
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
LOTVE CHAIRANI. (2017).PERAN PETUGAS PELAYANAN REHABILITASI SOSIAL TERHADAP KEMANDIRIAN PENYANDANG DISABILITAS (Studi Kasus pada Penyandang Disabilitas Netra Buta Total di PSBN Wyata Guna Kota Bandung).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd