Eunike Merthania Nada; " />
Record Detail Back

XML

KOMUNIKASI PARIWISATA PULAU KOMODO MELALUI AKUN INSTAGRAM @EXPLORETIMORINDONESIA Studi Deskriptif Kualitatif Pada Followers Di Nusa Tenggara Timur KOMODO ISLAND TOURISM COMMUNICATION VIA INSTAGRAM @EXPLORETIMORINDONESIA A Qualitative Descriptive Study Of Followers in Nusa Tenggara Timur


Komunikasi Pariwisata Pulau Komodo Melalui
Akun Instagram @ExploreTimorindonesia, Studi Deskriptif Kualitatif Pada Followers Di
Nusa Tenggara Timur. Pembimbing Dr. Wa Ode Nurul Yani,Dra,M.Si dan Firman
Alamsyah Taufik,S.I.P.,MSI Terdiri dari 117 halaman isi, 24 buku referensi, 1 dokumen, 3
karya ilmiah dan 3 situs internet.
Komunikasi pariwisata merupakan hal yang bisa juga dinyatakan sebagai kegiatan
komunikasi yang bertujuan untuk menyampaikan pesan pada khalayak dengan menggunakan
berbagai media. Kegiatan komunikasi pariwisata juga memiliki tujuan untuk memperkuat suatu
brand destinasi pariwisata, guna meraih segmentasi wisatawan yang lebih luas. Oleh sebab itu
strategi komunikasi pariwisata sangat diperlukan guna meningkatkan pengetahuan khalayak akan
tempat destinasi pariwisata tersebut.
Melalui penelitian ini penulis ingin mengetahui bagaimana cara komunikasi pariwisata
pulau komodo melalui akun instagram @exploretimorindonesia dan bagaimana pemanfaatan new
media dalam komunikasi pariwisata pulau komodo melalui akun instagram
@exploretimorindonesia. Admin instagram @exploretimorindonesia melakukan kegiatan
komunikasi pariwisata dengan memanfaatkan new media (media sosial) Instagram untuk
mempromosikan dan membantu penyebaran informasi terkait destinasi wisata pulau komodo baik
kepada followers instagram @exploretimorindonesia maupun kepada seluruh lapisan masyarakat
yang dapat mengakses sosial media instagram. Penelitian ini dikaji berdasarkan pada teori media
baru (New Media) (Solomon, 2011:24).
Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan
data wawancara mendalam, studi dokumen dan observasi. Informan dalam penelitian ini berjumlah
6 orang yang merupakan pihak-pihak yang mengakses dan mengikuti sosial media instagram
@exploretimorindonesia ke enam informan tersebut juga sudah pernah mengunjungi destinasi
wisata pulau komodo. Teknik analisis data dalam penelitian ini dengan menggunakan model
analisis interaktif Milles dan Hubberman.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa upaya dan cara pengelolah akun instagram
@exploretimorindonesia dalam melakukan kegiatan komunikasi pariwisata melalui media baru
instagram cukup berhasil terlihat dari jawaban setiap informan yang diwawancarai secara
mendalam bahwa mereka cukup mendapatkan informasi yang mereka butuhkan terkait destinasi
wisata pulau komodo melalui akun instagram @exploretimorindonesia. Penyebaran informasi dan
promosi yang dilakukan dinilai berhasil untuk memajukan dan mengenalkan destinasi pulau
komodo dimata dunia melalui new media.
Eunike Merthania Nada - Personal Name
NONE
Text
INDONESIA
IKOM FISIP UNLA
2020
BANDUNG
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
Eunike Merthania Nada. (2020).KOMUNIKASI PARIWISATA PULAU KOMODO MELALUI AKUN INSTAGRAM @EXPLORETIMORINDONESIA Studi Deskriptif Kualitatif Pada Followers Di Nusa Tenggara Timur KOMODO ISLAND TOURISM COMMUNICATION VIA INSTAGRAM @EXPLORETIMORINDONESIA A Qualitative Descriptive Study Of Followers in Nusa Tenggara Timur.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd